Bosan dengan tempat hangout ngedate yang itu-itu aja, jika kamu biasanya pergi ke mall atau nongkrong di cafe bareng kesayangan coba dech ganti suasana biar ngedate kamu lebih seru, salah satu idenya adalah museum date. Mengunjungi museum dengan kualitas art yang tinggi dan unik akan menambah pengetahuan serta experience baru yang tidak akan terlupakan, selai art terdapat sejarah juga yang bisa menambah pengetahuanmu. Bonusnya kamu dapet spot cantik instagramable yang bisa kamu abadikan bersama kesayangan, paket lengkap banget kan. Jadi ini merupakan 5 Ide Museum Date di Jakarta yang seru.
- Museum Macan
Yang tidak asing lagi ide museum date pertama yaitu museum macan. Disebut MACAN yang akronim dari Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara. Terletak di Modern And Contemporary Art in Indonesia AKR Tower Level M, Jln. Perjuangan No.5, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pendirinya adalah bapak Haryanto Adikoesoemo. Museum Macan merupakan museum pertama di Indonesia yang menampilkan karya seni kontemporer, modern, dan internasional. Buka dari pukul 10.00-18.00 WIB untuk tiketnya dimualai dari 70ribu rupiah di weekday dan untuk harga weekend harganya 72ribu-90ribu rupiah. Serunya tema yang di pamerkan di museum Macan berubah-ubah jadi tidak membosankan.
2. museum Moja
Museum Moja salah satu ide museum date Jakarta yang seru untuk dikunjungi, bukan musem kebanyakan pada umumnya, museum ini mengusung konsep yang unik, yaitu Roja (roller skate rink), MoPaint (Painting on canvas or on the wall), Moja 2.0 Feelings (17 room interactive maze). Selain instagramable kamu juga bisa mengelilingi instalasi seni di museum ini menggunakan sepatu roda bisa sambil ngedate bareng pasnagan. Kamu juga bisa ikut melukis di MoPaint. Museum ini terletak di Roja by Moja Museum Jln. Metro Pondok Indah Blok Tb No.27, Jakarta Selatan. Untuk harga tiketnya Roja 110ribu-125ribu rupiah , untuk Moja tiketnya 115ribu-135ribu rupiah dan MoPaint 110ribu-125ribu rupiah. Gimana bisa jadi ide seru museum date kan.
3. Museum Atsiri Sarinah Jakarta
Pernah ke museum Atsiri Karanganyar belum ? jika belum yuk ke Sarinah aja. Berlokasi di lantai 5 gedung Sarinah Jakarta ini memang perpaanjangan dari pusat edukasi minya atsiri di Karanganyar Jawa Tengah. Untuk tiketnya segarga 45ribu rupiah., kamu akan merasakan sensasi menyusuri museum dengan pameran tanaman atsiri dengan teknik penanaman kokedama, video mapping yang bisa digunakan untuk foto, bola aroma tanaman atsiri yang dapat terhubung dengan Augmented Reality (AR), dan visualisasi aura. Untuk berkunjung setiap pengunjung diberikan waktu 15-20 menit untuk masuk dan menikmati museumnya.
4. Museum Nasional Indonesia
Budget pas-pasan tapi tetep mau ngedate , bisa cobain ke Museum Nasional Indonesia. Bagaimana tidak ekonomis untuk masuk ke sini cukup membayar kisaran 2ribu-8ribu rupiah. Museum ini terletak di kawasan Monas tepatnya di Jl. Medan Merdeka Barat No.12, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat. Merupakan museum peninggalan sejarah Indonesia sehingga bisa menambah pengetahuan. Serunya terdapat ruang Imersifa yang dapat memberikan pengalaman berkunjung ke museum ini dengan imajinasi. Jika ke Jogja sempatkan mampir ke sini ya.
5,Art:1 New Museum
Ide ke Museum date di Jakarta selanjutnya yaitu museum yang melegenda sejak berdiri tahun 1983, bernama Art:1 New Museum. Galeri ini mendapatkan penghargaan “The Best Gallery of The Year” dan memiliki sekitar lebih dari 2.500 karya seni . Merupakan koleksi karya dari seniman Indonesia, serta karya seni kontemporer dari seniman internasional yang menarik. Museum ini terletak di Jln. Rajawali Selatan Raya No.3, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Tiket masuknya sekitar 50ribu -75ribu rupiah.
Berikut di atas merupakan ide museum date yang bisa kamu kunjungi, besok kemana lagi nih ?